Assalamualaikum wrwb...
.
Bismillahirrohmaanirrahiim....
Awalnya saya mengenal PPA ini dari teman teman dekat yang sudah lebih dahulu bergabung dan menjadi alumni PPA, niat hati ingin ikut namun belum ada kesempatan. Sampai suatu ketika dibulan November tahun 2020, saya diajak untuk ikut mendaftar karena ada dibuka kelasnya dikabupaten Batubara tidak jauh dari tempat tinggal saya. Kabar bahagia itu langsung saya sampaikan kepada suami, karena suami lebih banyak beraktifitas disosial media ( bisnis online ) beliau sudah sering membaca tentang PPA ini dan saat ditawari untuk ikut beliau langsung bilang Alhamdulillah.
Singkat cerita, kami langsung mendaftar berdua. Sembari menunggu, suami terus mempelajari apa itu PPA, baik dari goggle maupun dari sosial media. Sehingga pada saat hari dimana kelas itu dibuka, sedikit banyak suami sudah mengerti apa saja yang akan beliau pelajari.
Kesan pertama yang kami alami saat pertama ikut kelas PPA adalah ketenangan, tak dipungkiri kita sebagai insan biasa pasti punya masalah hidupnya masing masing. Didalam kelas ini kami berjumpa dengan orang orang baru yang juga sedang dilanda masalah, bahkan masalah mereka sepertinya lebih rumit dari masalah yang sedang kami hadapi. Didalam kelas ini kami diajarkan untuk ikhlas menerima apapun masalah hidup ini, sembari terus berusaha mencari solusi dan senantiasa bergantung kepada Allah swt.
Ikut kelas PPA akan membuat kita lebih kuat untuk menyelesaikan masalah, karena kita dibimbing untuk selalu bergantung hanya kepada sang maha segala galanya. Selama mengikuti materi kita akan sangat happy, karena panitianya begitu ramah dan sangat bersahabat. Semua yang hadir diajarkan untuk senantiasa mencintai saudaranya sesama muslim seperti mencintai dirinya sendiri, sehingga tidak hanya mendapatkan ilmu tapi juga mendapatkan saudara saudari baru.
Selesai acara semua alumni tidak dibiarkan sendiri sendiri untuk menerapkan apa yang sudah mereka dapatkan didalam kelas dalam kehidupan sehari hari, tetapi semua alumni diajak masuk kedalam group mentoring sehingga setiap hari terus dibimbing oleh ustadz / trainer dari PPA.
Terimakasih PPA, Salam Tauhid.
Karmila Sari Amd.Kep
Ketua Umum Yayasan Taman Barokah Rizki / TBR Sumut.
Alumni pertama PPA Kabupaten Batubara.

Alhamdulillah, well come to miracle Zone ukhti Fillah.
BalasHapusAlhamdulillah ...terimakasih dan senang menjadi bagian dari PPA.
Hapus